Kehidupan anak-anak metropolitan semakin lama semakin memprihatinkan. orang di zaman sekarang ini lebih mengutamakan urusan duniawi.
Apalagi dengan perkembangan teknologi yang semakin maju membuat anak-anak di kota melalaikan tentang urusan agama. Padahal pendidikan agama sangat penting bagi anak anak, karena sebagai landasan moral berperilaku secara personal ataupun bermasyarakat.
Kewajiban sebagai pemeluk agama Islam untuk belajar mengaji mulai dari anak-anak hingga dewasa mulai ditinggalkan karena sibuk dengan gadget yang mereka miliki. Padahal mengaji merupakan ibadah yang dapat memberikan ketenangan di dunia dan juga akan membantu di akhir masa nanti.
Apa lagi di bulan Ramadhan ini, waktu sekarang ini adalah momen yang tepat untuk memberikan anak ilmu pengetahuan tentang agama, pelajaran moral cara berperilaku yang baik dan santun, agar anak menjadi pribadi yang tak hanya pintar namun juga berakhlak yang mulya.
Berbeda dengan anak-anak di kota, anak-anak di desa khususnya justru memiliki semangat yang tinggi dalam mengaji. Mereka dijadwalkan belajar mengaji setiap malam setelah shalat Maghrib ditemani oleh ustad dan ustadzah. Anak-anak dibagi menjadi beberapa kelompok sesuai umur untuk memudahkan mereka dalam belajar karena tingkatan pelajarannya juga berbeda.
Anak – anak TK belajar di Masjid ditemani guru untuk belajar Iqra’ dan menghafalkan beberapa ayat-ayat pendek. Mereka juga dibimbing untuk belajar shalawat dan Asmaul husna. Masih di masjid yang sama tapi di sudut yang berbeda, kelompok anak- anak yang sudah beranjak remaja belajar tartil dari hari Senin sampai Sabtu malam dan belajar Qiraah setiap hari Minggu malam. Anak-anak di desa ini sangat semangat untuk melantunkan ayat ayat Alquran setiap harinya.
Namun kendala itu kini bisa diatasi dengan adanya guru privat mengaji, sehingga anak anak tetap bisa belajar mengaji tanpa harus berada di desa, bahkan guru les privat mengaji tak hanya mengajarkan soal mengaji, ilmu pengetahuan bacaan Alquran seperti nahwu dan sharaf serta pengetahuan bahasa arab juga bisa didapatkan dari guru privat mengaji ini, sebagai kaum urban dengan kesibukan yang padat anda mungkin bisa menggunakan alternatif ini sebagai solusi agar tetap bisa memberikan pendidikan agama pada anak anak, silahkan anda menggunakan jasa guru privat mengaji sebagai alternatif agar anak anda tetap bisa belajar mengaji, namun disamping guru privat mengaji ini, perhatian dari orang tua juga sangat penting bagi anak.
Jika anda ingin mencari guru lest privat mengaji kini anda bisa mencarinya dengan mudah melalui internet atau akses di guru privat mengaji ini.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar